MAJELIS TA’LIM AT TOYYIBAH
JL. Tegal Sari Rt 06 Rw 06 Kel.Harjamukti,Kec.Cimanggis,Depok Tlp 087875823581
|
Nomor :
02/MT AT TOYYIBAH/2016 Harjamukti,
9 September 2016
Lampiran : Satu berkas
Perihal : PERMOHONAN DANA
Yth,
Para Donatur, Muslimin Muslimat
Di
Tempat
Assalamualaikum
Wr.Wb
Teriring salam dan do’a
semoga ALLAH SWT Senantiasa melimpahkan Rahmat dan Hidayah dalam segenap
aktifitas keseharian kita.
Dalam rangka menyambut
tahun baru Islam (1 Muharram 1438 hijriah) MAJLIS
TA’LIM AT TOYIBAH akan melaksanakan kegiatan bernuansa Islami, untuk
memperingati dan menyambut Tahun Baru Islam, GEMA MUHARAM, Bersama ini, Kami ajukan permohonan Bantuan
dana Peringatan Tahun Baru Islam 1437 H Dan Santunan anak yatim/Piatu, Kaum
Duafa dan Lansia Di sekitar Rw 06, Kepada bapak, ibu, saudara/I untuk berkenan
memberikan bantuan secara Finansial pada acara tersebut demi sukses dan
lancarnya kegiatantan tersebut yang Insya
Allah dilaksanakan pada :
Hari /tanggal : Sabtu , 1 Oktober 2016
Waktu : 19.30 WIB sampai dengan selesai
Tempat : Lapangan Aula RT 06
Acara : Santunan dan Hikmah Muharam oleh
. KH Faturrahman Yakub
Demikian Permohonan ini kami
sampaikan, atas perhatianya kami hanturkan banyak terima kasih
Mengetahui :
KETUA PELAKSANA SEKRETARIS
NURAENI DINI
KETUA RT 06 KETUA RW 06
MAMAN CEONG NUNUNG NURDIANSYAH
MAJELIS TA’LIM AT TOYYIBAH
JL. Tegal Sari Rt 06 Rw 06 Kel.Harjamukti,Kec.Cimanggis,Depok Tlp 087875823581
|
PENDAHULUAN
A.
LATAR BELAKANG
Meningkatkan iman dan taqwa terhadap Allah SWT
merupakan perintah yang harus dilakukan
oleh seluruh umatnya . hal itu selalu menjadi sasaran dan tujuan setiap insan
dalam arti yang sesungguhnya yakni menjalankan segala perintah dan menjauhkan
diri dari semua larangan-Nya . dengan cara ini inilah, diharapkan akan mencapai
kedamaian dan keselamatan hidup yang abadi baik di dunia maupun di akhirat
kelak .
Sesuai hal dimaksud ,
salah satu syariat Allah yang diperintahkan kepada umatnya adalah sadaqoh. Baik
sadaqoh wajib seperti zakat maupun sadaqoh sunah seperti hibah, wakaf,
memberikan sebagaian harta benda untuk orang lain atau bahkan untuk kepentingan
umum yang diridoi Allah merupakan sasaran atau tujuan menciptakan kesemimbangan
hidup dalam bermasyarakat . selain itu, dapat pula memulihkan jurang pemisah
antara sikaya dan si miskin. Perintah bersadaqoh antara lain tertuang dalam Al
Baqarah ayat 254 yang artinya
“ Wahai orang-orang yang beriman, infaqkanlah
sebagaian rizki yang telah kami berikan kepadamu sebelum datang hari tidak ada
lagi jual beli, tak ada lagi persahabatan yang akrab , dan taka da lagi
syafaat. Dan orang-orang kafir itulah orang-orang yang dzalim.”
Lebih lanjut ditegaskan pula dalam Firman Allah yang
artinya “ bagi Allah kerajaan langit dan bumi dan apa-apa yang ada di dalamnya,
dan dia mahakuasa atas tiap-tiap sesuatu “( Q.S Al Maidah 120 ). Hal ini
mengingatkan kepada seorang mukmin bahwa kepemilikannya terhadap sesuatu
bukanlah pemilikan yang mutlak, tetapi manusia hanyalah pengemban amanah yang
telah dikaruniakan dan dititipkan oleh Allah kepadanya. Manusia hanya
mendataris atau khalifah belaka atas segala harta benda maupun kekayaan yang
mereka miliki. Sementara pemilik yang hakiki adalah Allah Sang pencipta alam
semesta. Oleh karna itulah, manusia diberikan batas-batas dan kewajiban tertentu
misalnya membayar zakat, sadaqah, infaq dan sebagainya.
B.
DASAR PEMIKIRAN
1. Program Majelis AT-TOYIBAH
2. Keputusan Rapat pengurus ,
Rabu, 7 september 2016
3.
C.
JENIS KEGIATAN
1. Peringatan 1 Muharam (
Tahun baru Hijriyah ) 1437 H
2. Pemberian santuan yatim piatu
dan Duafa
D.
SASARAN KEGIATAN
1. Memasyarakatkan 1 Muharam
sebagai Tahun baru Islam pada seluruh warga RT 06 dan umumnya muslimin dan
muslimat dilingkungan RW 06 Kp.pondok Ranggon , Harjamukti ,
Cimanggis-DEPOK
2. Kepada 29 orang yang
berhak menerima santunan terdiri dari :
1. 6 orang yatim piatu
2. 23 orang lansia dan
duafa
E.
TUJUAN
1. Memberikan pencerahan dan
wawasan tentang keislaman dalam upaya meningkatkan keImanan dan Ketaqwaan
kepada Allah SWT
2. Memberikan santunan
sebagai rasa tali kasih terhadap sesama
F.
PELAKSANAAN KEGIATAN
Kegiatan akan dilaksanakan pada :
Hari /tanggal : Sabtu , 1 Oktober 2016
Waktu :
19.30 WIB sampai dengan selesai
Tempat : Lapangan Aula RT 06
Acara :
Santunan dan Hikmah Muharam oleh . KH Faturrahman Yakub
G.
RINCIAN BIAYA
1. Terlampir
H.
PENUTUP
Demikian proposal ini
dibuat, sebagai dasar pertimbangan dan acuan pelaksanaan kegiatan peringatan 1
MUHARAM ( Tahun 1437 H )
Atas
partisipasi dan bantuannya kami ucapkan
Terima Kasih .
Depok , 7 September 2016
PANITIA
PENYELENGGARA
KETUA MAJELIS TA’LIM AT-TOYIBAH SEKRETARIS
NURAENI DINI
Mengetahui
KETUA RT 06 KETUA
RW 06
MAMAN CEONG NUNUNG NURDIANSYAH
MAJELIS TA’LIM AT TOYYIBAH
JL. Tegal Sari Rt 06 Rw 06 Kel.Harjamukti,Kec.Cimanggis,Depok Tlp 087875823581
|
SUSUNAN
PANITIA
Penasehat :
Bpk. Juman Mardiansyah
: Bpk Gunasah
: Amil Niman
: Bpk. Misnan. P
Pelindung :
Ketua Rw 06 Bpk Nunung Nurdiansyah
:
Ketua Rt 06 Bk maman ceong
Ketua :
Ibu Nuraini
Sekretaris :
Dini
Bendahara :
Ibu Umi kulsum
Seksi Acara :
Ibu Dewi Mistira
Seksi Humas :
Ibu Bonah
:
Ibu ramah
:
Dea Desta
:
Dea syeh
:
Anas
:
Angga
:
Agung
Seksi konsumsi : Ibu-Ibu Majlis
Ta’lim
:
Ibu Misi
:
Ibu Nimah Nurohmah
:
Ibu Tati. S
:
Ibu Sri
Seksi Dokumentasi :
Agus Wijaya
:
Dimas
Seksi Dekorasi : Jumprit
:
Ahmad Nur
Seksi Perlengkapan : Ucil Aris
:
Komar Amen
:
Rizki
Seksi Kebersihan : Karang Taruna Rt 06,
JKC
Seksi Keamanan : Karang Taruna Rt 06,
JKC
ANGGARAN BIAYA
Santunan
Yatim/Piatu @ 6 X Rp
200.000 Rp 1.200.000
Santunan
Lansia @ 21 X Rp 100.000 Rp 2.100.000
Santunan
Duafa @ 2 X Rp 150.000 Rp
300.000
Konsumsi @ 500 X Rp 7000 Rp 3.500.000
Penceramah Rp
Qori
Dan Saritilawah Rp 200.000
Marawis
dan Qasidah Rp 500.000
Dokumentasi RP 300.000
Perlengkapan dan Soud System Rp 2000.000
Dekorasi Rp 500.000
Jumlah Rp 10.600.000
Terbilang : Sepuluh juta enam ratus ribu rupiah
Bendahara
Umi Kulsum
SUSUNAN
ACARA
1 Pembacaan Ayat Suci Alqur’an :
2 Pembacaan Saritilawah : Umi Kulsum
3 Santunan :
Ibu-Ibu Majlis Ta’lim
4 Ceramah Agama / Hikmah Muharam : KH Faturrahman Yakub
MAJELIS TA’LIM AT TOYYIBAH
JL. Tegal Sari Rt 06 Rw 06 Kel.Harjamukti,Kec.Cimanggis,Depok Tlp 087875823581
|
Nomor : 03/MT AT TOYYIBAH/2016
Harjamukti, 9 September
2016
Lampiran : (Satu) Lembar
Perihal : Undangan
Yth. Bpk/Ibu/Sdr/i :
…………………….
Di Tempat
Assalamualaikum
Wr. Wb.
Dengan memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas
Rahmat, Taufik, Hidayah serta inayahnya yang diberikan kepada kita semua,
sholawat serta salam senantiasa tercurah kepada baginda Nabi Muhammad SAW ,
keluarga serta para sahabat yang selalu memberikan petunjuk kebaikan pada
umatnya.
Sehubungan dengan diadakan kegiata, GEMA MUHARAM, memperingati dan menyambut Tahun Baru
Islam 1438 H, kami selaku panitia mengundang bpk/ibu/sdr/i pada acara tersebut
yang akan dilaksanakan pada :
Hari /tanggal :
Sabtu , 1 Oktober 2016
Waktu :
19.30 WIB sampai dengan selesai
Tempat :
Lapangan Aula RT 06
Acara :
Santunan dan Tabligh Akbar
Penceramah :
KH. Faturrahman Yakub
Demikian surat undangan ini, dimohon
para undangan dapat hadir tepat waktu, dengan kehadirannya kami ucapkan terima
kasih.
PANITIA PELAKSANA
GEMA MUHARAM 1438 H
KETUA PELAKSANA SEKRETARIS
NURAENI DINI
KETUA RT 06 KETUA RW 06
No comments:
Post a Comment